Andre Rosiade tak Percaya NII di Sumbar Gulingkan Jokowi, Sebut Sumbar 'Pemegang Saham' Kemerdekaan RI

×

Andre Rosiade tak Percaya NII di Sumbar Gulingkan Jokowi, Sebut Sumbar 'Pemegang Saham' Kemerdekaan RI

Bagikan berita
Anggota DPR RI asal Sumbar dari Fraksi Partai Gerindra, Andre Rosiade. (Foto: Dok. Tim AR)
Anggota DPR RI asal Sumbar dari Fraksi Partai Gerindra, Andre Rosiade. (Foto: Dok. Tim AR)

Pakai Golok

Sebelumnya, Densus 88 Antiteror Polri menangkap 16 orang terduga teroris jaringan Negara Islam Indonesia (NII) di Sumbar. Polisi menduga NII Sumbar memiliki rencana untuk melengserkan pemerintah sebelum Pemilu 2024.

Barang bukti yang ditemukan juga menunjukkan sejumlah rencana yang tengah dipersiapkan oleh jaringan NII Sumatra Barat yakni upaya melengserkan pemerintah yang berdaulat sebelum tahun Pemilu 2024," kata Kabag Bantuan Operasi Densus 88 Kombes Aswin Siregar, Senin (18/4/2022) lalu.

Baca juga: Mengenal NII, Kelompok Teroris yang Punya 1.125 Anggota di Sumbar

Aswin mengatakan, pihaknya juga menemukan barang bukti lain berupa dokumen. Dia menduga NII Sumbar memiliki rencana mengganti ideologi Pancasila seperti NII Kartosuwiryo.

"Sejumlah barang bukti yang ditemukan dalam bentuk dokumen tertulis menunjukkan bahwa jaringan NII di Sumbar memiliki visi-misi yang sama persis dengan NII Kartosuwiryo, yakni mengganti ideologi Pancasila dan sistem pemerintahan Indonesia saat ini dengan syariat Islam, sistem khilafah dan hukum Islam," katanya.

Aswin menyebut NII Sumbar juga memiliki potensi ancaman dengan senjata tajam golok. Polisi pun menemukan barang bukti berupa golok panjang dari salah satu tersangka.

Tak Heran

Pengamat Intelijen dan Keamanan (Intelkam), Stanislaus Riyanta mengaku tak kaget dengan jumlah anggota Negara Islam Indonesia (NII) yang banyak tersebar di Sumbar.

Hal tersebut disampaikannya usai Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) menyebut ada sebanyak 1.125 orang teroris kelompok NII berdiam di Kabupaten Tanah Datar dan Dharmasraya.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini