Aset Pasar Raya Padang Kembali Digondol Maling, Besi Pengaman Listrik Hilang Dicuri

×

Aset Pasar Raya Padang Kembali Digondol Maling, Besi Pengaman Listrik Hilang Dicuri

Bagikan berita
Pelaku pencurian aset milik Dinas Perdagangan Kota Padang ditangkap polisi. (Foto: Dok. Tim Klewang)
Pelaku pencurian aset milik Dinas Perdagangan Kota Padang ditangkap polisi. (Foto: Dok. Tim Klewang)

Hasil interogasi polisi, pelaku mengaku mencuri plat besi milik Disdag Kota Padang yang berada di Blok 1 lantai 3 Pasar Raya Padang.

Selain menyita empat helai besi, polisi juga menyita tang besi yang digunakan pelaku saat beraksi sebagai barang bukti (BB).

Kejadian berulang

Aksi pencurian di Pasar Raya Padang bukan kali pertama terjadi. Sebelumnya, seorang buruh angkat di kawasan Pasar Raya Kota Padang nekat mencuri perangkat Disdag. Kerugian ditaksir mencapai Rp10 juta.

Pelaku berinisial FL, 25 tahun, ditangkap pada Selasa (29/3/2022) malam setelah melakukan aksinya pada Jumat (4/3/2022) lalu.

"Aksinya tersebut dilakukan di los ikan Blok 4 Pasar Raya Padang," kata Dedy Adriansyah Putra, Rabu (30/3/2022) siang.

Dedy mengatakan, pelaku dibekuk pihaknya berdasarkan LP/B/215/III/2022/SPKT/Polresta Padang/Polda Sumbar tanggal 29 Maret 2022.

Peristiwa tersebut, katanya, terungkap di saat polisi menghubungi Kepala UPTD Pasar Raya Padang, Efrizal dan menyampaikan bahwa salah satu saluran freyon dari blow milik Disdag Padang hilang.

"Saat (Efrizal) mengecek ke kantor polisi, benda tersebut memang inventaris atau aset dari Disdag Padang," ungkapnya.

Polisi, sambungnya, kemudian mencari tahu pelaku yang mencuri aset Pemerintah Kota (Pemko) Padang tersebut.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini