Dalam Waktu 12 Jam, Kawasan Pasaman Raya Diguncang 2 Kali Gempa

×

Dalam Waktu 12 Jam, Kawasan Pasaman Raya Diguncang 2 Kali Gempa

Bagikan berita
Lokasi titik gempa di Talu, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) pada Jumat (24/12/2021) pagi. (Foto: Dok. BMKG)
Lokasi titik gempa di Talu, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) pada Jumat (24/12/2021) pagi. (Foto: Dok. BMKG)

HALONUSA.COM – Gempa bumi kembali mengguncang kawasan Pasaman raya (Kabupaten Pasaman Barat dan Pasaman). Peristiwa ini terjadi dalam waktu 12 jam.

Terbaru, gempa dengan magnitudo 3,5 mengguncang kawasan Talu, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) pada Jumat (24/12/2021) pagi pukul 07.45 WIB.

Gempa tersebut terjadi di 6 kilometer Tenggara Talu dengan kedalaman 3 kilometer.

Sementara lokasi gempa berada di 0,17 Lintang Utara dan 99,99 Bujur Timur.

https://halonusa.com/gempa-dangkal-guncang-rao-pasaman-kamis-malam/

Sebelumnya, pada Kamis (23/12/2021) malam sekitar pukul 20.11 WIB, kejadian serupa juga terjadi di Rao, Kabupaten Pasaman.

Namun, gempa tersebut tak dirasakan oleh hampir seluruh masyarakat.

"Saya tak merasakan, namun memang ada laporan (gempa) itu," kata Riza Lubis, 27 tahun, kepada Halonusa.com via pesan WhatsApp.

Dalam laporannya, gempa tersebut terjadi di 0,44 Lintang Utara dan 99,71 Bujur Timur,.

"Gempa terjadi di 36 kilometer Barat Daya Rao, Pasaman dengan kedalaman dangkal lima kilometer," tulis BMKG. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini