Kabar Buruk! BSU 2023 Ditiadakan? Ini Keterangan Kemnaker

×

Kabar Buruk! BSU 2023 Ditiadakan? Ini Keterangan Kemnaker

Bagikan berita
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto

HALONUSA.COM - Informasi tentang pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2023 masih belum ada kejelasan hingga saat ini.

Pasalnya, Kementrian Ketenaga Kerjaan (Kemnaker) masih belum mengkonfirmasi tentang pencairan maupun anggaran untuk program BSU di tahun 2023.

Kemnaker hanya menyatakan bahwa untuk BSU 2023 masih belum dilanjutkan sampai saat ini dan hal ini hanya diunggah di akun twitter Kemnaker sejak beberapa waktu lalu.

Dengan begitu, program BSU yang diberikan oleh pemerintah sejak tahun 2021 kemungkinan besar tidak akan diadakan lagi di tahun 2023 ini.

Pasalnya, Mentri Koordinasi Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto dalam keterangan resminya menyatakan bahwa BSU 2023 kemungkinan ditiadakan.

Dilansir Halonusa.com dari Ayobandung, Airlangga menyampaikan bahwa penyaluran BSU 2022 didasarkan pada perubahan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) sedangkan penyaluran BSU 2021 didasarkan bantuan pandemi Covid-19.

“Kemarin (pencairan BSU) dilanjutkan karena kenaikan dan penyesuaian BBM, sementara ini (BSU 2023) belum ada lagi,” kata Airlangga.

Walaupun ada resesi tahun ini, Airlangga optimis Indonesia mampu bertahan karena pertumbuhan ekonomi masih di atas 5 persen hingga kuartal III/2022.

Oleh karena itu, dia mengatakan pemerintah belum ada rencana untuk melanjutkan program BSU pada 2023.

Sedangkan penyaluran BSU 2022 telah berakhir pada 27 Desember 2022.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini