Masinis dan Seluruh Jajaran Kereta Api di Yogyakarta Tes Urin Mendadak, Kenapa?

×

Masinis dan Seluruh Jajaran Kereta Api di Yogyakarta Tes Urin Mendadak, Kenapa?

Bagikan berita
Tes urin masinis Daop 6 Yogyakarta. (Foto: Dok. KAI Daop 6)
Tes urin masinis Daop 6 Yogyakarta. (Foto: Dok. KAI Daop 6)

HALONUSA.COM - Sejumlah masinis dan jajaran PT KAI Daop 6 Yogyakarta secara mendadak melakukan tes urin di kantor Unit Pelaksana Teknis Kru KA Daop 6.

Hal tersebut dibenarkan oleh Manajer Hubungan Masyarakat (Humas) KAI Daop 6 Yogyakarta, Supriyanto.

"Iya benar, kami lakukan (tes urin) itu secara acak," katanya dalam keterangan tertulis, Kamis (27/1/2022).

Supriyanto mengatakan, total 52 pekerja dilakukan tes urin. Mereka terdiri dari Masinis, Asisten Masinis, Kondektur.

Kemudian, Polsuska, Teknisi KA dan pekerja di jajaran Top Manajamen Daop 6.

"Kami lakukan tes secara acak untuk memastikan bahwa jajaran KAI Daop 6 bebas narkoba. Hasil tes, semuanya negatif," katanya.

Supriyanto mengatakan, pihaknya selalu berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan KAI dengan menyiapkan dan mendinaskan SDM yang andal.

Bahkan sebelum dinas, Kru KA akan diperiksa kesehatannya dan juga didata sehingga risiko adanya gangguan akibat kondisi kesehatan Kru KA yang tidak baik dapat dihindari.

"Semuanya harus dalam kondisi fit dan prima," ucapnya.

Dia menyebut, tes acak deteksi narkoba ini akan terus dilaksanakan untuk menjamin keandalan Sumber Daya Manusia (SDM) di wilayah kerja KAI Daop 6.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini