Rumah gadang 13 Ruang Suku Dalimo mempuyai lantai panggung.
Ketinggian lantai panggung adalah 1,6 m dari permukaan tanah sehingga di bawah lantai membentuk kolong.
Adapun dinding sekarang bukanlah diding asli, dinding bagian muka terbuat dari papan kayu dengan susun tegak, sedangkan dinding samping dan belakang dengan papan bersusun miring.
Atap bangunan mempunyai gonjong enam buah.
Pada mulanya atap terbuat dari bahan rumput ilalang, kini berbahan seng.
Ditinjau dari bentuk atapnya, atap bangunan merupakan atap gonjong dengan langgam alang tabang.Pintu masuk utama sebanyak dua pintu yang terdapat di ruang ketiga dan kesepuluh.
Ukuran pintu masuk utama adalah tinggi 172 cm dan lebar 78 cm.
Daun pintu masingmasing berbentuk dua daun, pada masing-masing daun pintu, setengah bagian atas berbentuk krepyak (jurasi) dan bagian bawah berbentuk panil polos tanpa hiasan.
Kedua pintu utama tersebut masing-masing di depannya terdapat tangga naik terbuat dari kayu dengan ukuran panjang 220 cm yang dipasang secara miring.
Editor : Redaksi