Mengelola Program Afiliasi dengan Efektif
Setelah produk didaftarkan di program terbuka, kamu tinggal menunggu kreator yang tertarik. Untuk produk yang baru, Yandri biasanya memberikan komisi yang lebih kecil untuk melihat respons awal.
Selain itu, memberikan sampel juga merupakan strategi yang efektif. Dengan membuka permintaan sampel, kreator akan datang dengan sendirinya.
Pilihlah kreator yang tidak terlalu besar follower-nya, namun aktif membuat konten dan memiliki performa penjualan yang bagus.
Sampel ini penting untuk menarik minat kreator. Dari 4 sampel yang Yandri kirim, 3 video berhasil tembus FYP, dengan salah satu video mencapai 1 juta view.
Hasilnya, omzet puluhan juta hanya dengan memberikan sampel produk seharga Rp50.000.
Nah pada intinya, TikTok Shop menyediakan banyak jalan untuk mendatangkan penjualan tanpa harus live streaming.Dengan mengandalkan afiliasi dan strategi yang tepat, kamu bisa tetap sukses berjualan.
Jangan ragu untuk memasukkan semua produk ke program terbuka dan memberikan sampel kepada kreator yang tepat. Siapa tahu, produk yang tadinya belum ada penjualannya justru menjadi laris manis!
Semoga tips ini bermanfaat dan membantu kamu sukses di TikTok Shop!(*)
Editor : Dewi Fatimah