5 Kota Maju dan Terbesar di Sumatera, Apakah Ada dari Sumbar?

×

5 Kota Maju dan Terbesar di Sumatera, Apakah Ada dari Sumbar?

Bagikan berita
5 kota termaju dan terbesar di Sumatera. (Foto: Youtube Creative Hamdi)
5 kota termaju dan terbesar di Sumatera. (Foto: Youtube Creative Hamdi)

HALONUSA- Berikut dalam artikel akan membahas 5 kota maju dan terbesar di Sumatera.

Untuk diketahui, Pulau Sumatera merupakan salah satu wilayah penggerak utama perekonomian Indonesia, selain Pulau Jawa.

Hal ini tidak mengherankan karena populasi Pulau Sumatera adalah yang terbesar kedua di Indonesia setelah Pulau Jawa.

Dengan populasi yang besar, Sumatera memiliki daerah otonom yang tergolong banyak di Indonesia.

Berbagai upaya terus dilakukan agar Sumatera terus tumbuh maju, dan hal paling utama yang dilakukan tentunya adalah dengan mengajar pertumbuhan di wilayah-wilayah perkotaan di Sumatera.

Karena wilayah perkotaan merupakan sumber utama yang menggerakkan perekonomian suatu wilayah, beberapa hal terus dilakukan di antaranya dengan mengembangkan infrastruktur dan meningkatkan konektivitas antar kota.

Berikut 5 kota yang maju dan terbesar di Sumatera versi kanal Youtube Creative Hamdi.

1. Kota Medan

Kota Medan merupakan kota terpenting di luar Pulau Jawa. Kota ini merupakan kota terbesar ketiga di Indonesia setelah DKI Jakarta dan Surabaya, serta kota terbesar di luar Pulau Jawa sekaligus terbesar di Pulau Sumatera.

Selain itu, Medan juga mendapatkan status sebagai kota terbesar di luar Pulau Jawa dalam hal perekonomian.

Posisinya yang strategis menjadikan Medan berkembang sebagai pintu gerbang utama di Pulau Sumatera. Infrastruktur kota Medan adalah salah satu yang terbaik di Indonesia, seperti bandara dan pelabuhan.

Editor : Heru C
Sumber : Youtube Creative Hamdi
Bagikan

Berita Terkait
Terkini