7 Fakultas Kedokteran Terbaik di Sumatera, Adakah FK dari Sumbar?

×

7 Fakultas Kedokteran Terbaik di Sumatera, Adakah FK dari Sumbar?

Bagikan berita
Fakultas Kedokteran terbaik di Sumatera. (Kolase: Halonusa.id)
Fakultas Kedokteran terbaik di Sumatera. (Kolase: Halonusa.id)

HALONUSA - Berikut dalam artikel ini membahas seputar Fakultas Kedokteran (FK) terbaik di Sumatera di tahun 2024.

Pada musim Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) saat ini tentu banyak dari teman-teman yang ingin mendapatkan rekomendasi FK terbaik di Sumatera.

Di antara yang terbaik tersebut tentu muncul pertanyaan bagi teman-teman yang berdomisili di Sumatera Barat, apakah ada FK terbarik dari Sumbar?

Nah, untuk menjawab itu, Halonusa sudah merangkum dari berbagai sumber, salah satunya di media sosial Tiktok.

Pada akun Tiktok @axellie_dr menyebutkan ada 7 FK terbaik di Sumatera yang tersebar dari Provinsi Aceh hingga Lampung.

Hal ini juga tidak menutup kemungkinan FK dari Sumatera Barat masuk dalam satunya. Mengingat ada tiga besar Universitas di Sumbar yang memiliki program studi Kedokteran.

Ada Universitas Andalas (Unand), Universitas Negeri Padang (UNP) dan Universitas Baiturrahmah. Berikut 7 fakultas kedokteran terbaik di Sumatera versi @axellie_dr yang didasari dari akreditasi.

7 Fakultas Kedokteran Terbaik di Sumatera

7. Fakultas Kedokteran Universitas Batam (Uniba)

Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

Universitas Batam (Uniba) meraih penghargaan dalam kategori Akreditasi Program Studi Unggul untuk Program Pendidikan Sarjana (S1) Kedokteran dan Program Profesi Dokter dari LLDIKTI Wilayah X.

Penghargaan ini diserahkan oleh Direktur Kelembagaan Dikti Lukman dan Kepala LLDIKTI Wilayah X Afdalisma kepada Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Kriteria penghargaan mencakup program studi unggul dan laporan kerjasama.

6. Fakultas Kedokteran Universitas Lampung (Unila)

Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

Cita-cita masyarakat Lampung untuk memiliki Lembaga Pendidikan Tinggi Kedokteran Negeri dimulai pada bulan November 1998, dengan inisiatif dari Menteri Kesehatan RI saat itu, Prof. Dr. dr. Farid Anfasa Moeloek, Sp. OG, dan Gubernur Lampung pada masa itu, Drs. H. Oemarsono.

Editor : Heru C
Bagikan

Berita Terkait
Terkini