5 Provinsi di Sumatera Paling Banyak Merantau dan Mudik Lebaran 2024, Sumbar Nomor Berapa?

×

5 Provinsi di Sumatera Paling Banyak Merantau dan Mudik Lebaran 2024, Sumbar Nomor Berapa?

Bagikan berita
Ilustrasi pemudik terbanyak di Sumatera. (Foto: Youtube Creative Hamdi)
Ilustrasi pemudik terbanyak di Sumatera. (Foto: Youtube Creative Hamdi)

HALONUSA - Musim mudik telah tiba, bagi kamu yang ingin tahu provinsi mana yang memiliki banyak perantau mudik saat Lebaran Idul Fitri 2024 simak artikel ini.

Untuk diketahui, mudik adalah sebuah tradisi di Indonesia ketika memasuki hari raya Idul Fitri di mana masyarakat Indonesia yang merantau akan pulang kampung untuk merayakan bersama keluarga tercinta.

Di Sumatera Barat, ada istilah "pulang basamo", yaitu pulang secara bersama-sama ke kampung halaman dan merayakan hari raya Idul Fitri di sana.

Ngomong-ngomong, tentang perantauan, tahukah kamu bahwa menurut data dari Badan Pusat Statistik (BPS), pada tahun 2020-2022 lebih dari 6 juta penduduk wilayah Sumatera melakukan migrasi keluar atau merantau.

Sebagaimana yang diketahui, masyarakat pulau Sumatera terkenal senang merantau, terutama Sumatera Barat.

Namun, mana sajakah provinsi dengan jumlah penduduk banyak yang merantau?

Dikutip dari kanal Youtube Creative Hamdi, berikut lima provinsi di Indonesia dengan jumlah perantau terbanyak yang ada di pulau Sumatera.

Pulau Sumatera yang Paling Banyak Merantau

5. Riau

Provinsi dengan jumlah perantau terbanyak kelima di Sumatera, berdasarkan hasil sensus pada tahun 2020-2022, adalah Riau.

Jumlah penduduk yang melakukan migrasi keluar seumur hidup di provinsi ini mencapai lebih dari 447 jiwa, sementara jumlah penduduk yang masuk ke Riau jauh lebih banyak, dengan tercatat ada sebanyak 1,8 juta jiwa penduduk yang masuk ke provinsi ini pada periode yang sama.

Penduduk provinsi Riau yang merantau ke daerah lain pada umumnya menetap di Provinsi Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Kepulauan Riau.

Editor : Heru C
Sumber : Youtube Creative Hamdi
Bagikan

Berita Terkait
Terkini