Rintis Usaha dari SMP, Kini Punya Omzet Ratusan Juta/Bulan! Simak Kisah Suksesnya

×

Rintis Usaha dari SMP, Kini Punya Omzet Ratusan Juta/Bulan! Simak Kisah Suksesnya

Bagikan berita
Ilustrasi kisah sukses pengusaha muda. (Foto: kanal Youtube Naik Kelas)
Ilustrasi kisah sukses pengusaha muda. (Foto: kanal Youtube Naik Kelas)

"Saya sendiri yang ngelas saya sendiri, terus belanja juga sendiri," ungkap Harul, mengingat masa-masa sulit ketika ia masih bekerja sendiri tanpa adanya karyawan.

Peralatan berat seperti besi-besi plat harus diangkut dengan gerobak, dan tidak jarang menghadapi kesulitan seperti terperosok ke dalam parit.

Namun, semangatnya tidak pernah padam, dan dengan tekad yang bulat, ia terus berjuang. Hingga akhirnya ia berhasil mendapatkan rata-rata penghasilan sekitar 70 mesin per minggu, bisnisnya berkembang pesat.

Ia mengaku mesin-mesin yang dijual memiliki kisaran harga antara Rp1,8 juta hingga Rp5 jutaan, dengan total pendapatan mencapai lebih dari Rp100 juta per bulan.

Namun, di balik kesuksesan itu, terdapat perjalanan penuh liku dan tantangan.

"Dulu kan saya itu MTS, tapi kan nakal, Mas, nakal jadi bolosan," katanya, mengingat masa lalunya yang penuh dengan keputusasaan dan kebingungan.

Namun, keinginan untuk mengubah hidupnya menjadi lebih baik membimbingnya untuk menemukan jalan menuju kesuksesan.

Dari seorang pemuda desa yang dulunya hanya seorang pelajar nakal, kini ia menjadi teladan bagi banyak orang dengan keberhasilannya dalam membangun bisnisnya sendiri.

Dengan semangat pantang menyerah dan tekad yang kuat, Jauharul Muttaqin membuktikan bahwa impian bisa diwujudkan dengan usaha dan keteguhan hati.

Melalui perjalanan hidupnya yang penuh dengan liku-liku, ia mengajarkan kepada kita semua bahwa tidak ada yang tidak mungkin jika kita berani bermimpi dan berusaha keras.

Editor : Fathia
Bagikan

Berita Terkait
Terkini