[caption id="attachment_44779" align="alignnone" width="849"] Kinyam Kafe yang hadirkan konsep Vintage ala Instagramable (foto: Google Maps/Kinyam Kafe)[/caption]
Tidak hanya One Sky, Kinyam Cafe juga didirikan dengan konsep unik yaitu serba lawas yang hadirkan interior vespa serta motor lama. Bahkan kursi dan mejanya, juga mendukung.
Bagi kamu yang menyukai ala vintage, dapat datang ke Jalan Ade Irma Suryani No.14, Labuh Baru, Kecamatan Payakumbuh Utara, Kota Payakumbuh setiap harinya.
Kinyam Cafe beroperasi dari pukul 11.00-00.00 WIB atau kamu bisa hubungi nomor ponsel pebisnis 0821-7172-7935, lihat juga menu lengkapnya di Instagram @kinyamcafe.
5. Tara Cafe & Resto
[caption id="attachment_44778" align="alignnone" width="1019"] Pelataran taman Tara Cafe & Resto yang cocok untuk wisata keluarga bersama anak (foto: Google Maps/Uda Rusdy)[/caption]Suasana Tara Cafe & Resto selain cocok untuk nongkrong remaja jompo sambil foto-foto Instagramable, juga terlihat nyaman jika didatangi keluarga besar.
Tamannya luas banget loh, membebaskan aktivitas lari-larian yang biasa dilakukan sang anak. Tentu saja udaranya cukup sejuk, mengingat sekeliling taman ditumbuhi pohon serba hijau.
Lokasi Tara Cafe & Resto berada di Jalan Soekarno - Hatta No.49, Balai Nan Duo, Kecamatan Payakumbuh Barat, Kota Payakumbuh yang beroperasi setiap hari dari pukul 10.00-22.00 WIB.
Itulah rekomendasi 5 coffee shop yang instagramable di Payakumbuh untuk healing bagi kamu si remaja jompo, cocok juga untuk wisata keluarga dan bermain anak. (*)
Editor : Redaksi