Bule Ini Marah-marah karena di Padang Tak Ada Nasi Padang: Aku Ditipu!

×

Bule Ini Marah-marah karena di Padang Tak Ada Nasi Padang: Aku Ditipu!

Bagikan berita
Bule marah di Padang tidak ada nasi Padang. (Foto: TikTok @coachbule)
Bule marah di Padang tidak ada nasi Padang. (Foto: TikTok @coachbule)

HALONUSA.COM - Viral video di TikTok seorang bule marah-marah karena di Kota Padang, tidak ada nasi Padang.

Video gurauannya tersebut, diposting pada akun TikToknya @coachbule pada Desember 2022 lalu.

Kemarahannya tersebut diungkapkan karena saat ia ke Padang, tidak menemukan rumah makan yang berlabel nasi Padang.

Padahal, kata dia, di seluruh wilayah di Indonesia, terdapat banyak rumah makan atau restoran nasi Padang.

"Aku ditipu oleh rakyat Indonesia. Ke mana-mana nasi Padang. Aku ke Padang gak ketemu nasi Padang," ucap bule yang bernama Omar Stirling itu.

Mendapat fakta bahwa di Padang tidak ada nasi Padang, ia pun mempertanyakan apakah nasi Padang itu memang berasal dari Kota Padang.

"Tolong bilang dalam komentar, nasi Padang itu benarkah aslinya di Padang. Karena aku gak ketemu di Padang," ucapnya.

Postingan Omar Stirling mendapat beragam komentar dari netizen. Tak sedikit netizen yang memberi tahu yang sebenarnya.

Salah satunya akun TikTok Freaki Ducky. Pada kolom komentar, ia menyebut bahwa nasi Padang ada di setiap rumah orang Padang.

Netizen lainnya juga berkomentar, bahwa rumah makan Padang tidak lagi diberi label 'nasi Padang', karena sejatinya itu sudah nasi Padang.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini