Dukung Keseruan MotoGP 2022 Mandalika, Telkomsel Hadirkan Broadband 4G/LTE hingga Hyper 5G Terdepan

×

Dukung Keseruan MotoGP 2022 Mandalika, Telkomsel Hadirkan Broadband 4G/LTE hingga Hyper 5G Terdepan

Bagikan berita
Telkomsel menghadirkan ‘Telkomsel 5G Experience’ dengan 6 use cases, yaitu Humanoid Robot, Cloud Gaming, 5G Drone, Virtual Reality, AR Industrial Work Instruction, dan 5G mmWave-Device. Selama MotoGP 2022 di Indonesia berlangsung.
Telkomsel menghadirkan ‘Telkomsel 5G Experience’ dengan 6 use cases, yaitu Humanoid Robot, Cloud Gaming, 5G Drone, Virtual Reality, AR Industrial Work Instruction, dan 5G mmWave-Device. Selama MotoGP 2022 di Indonesia berlangsung.

Adapun jaringan dan layanan Hyper 5G, Telkomsel menggelar 16 BTS 5G. Menjangkau sejumlah titik di kawasan Mandalika International Street Circuit dan Bandar Udara Internasional Lombok Zainuddin Abdul Madjid-Lombok.

Sejauh ini menggunakan frekuensi 2100 MHz dan 2300 MHz sejak tahun lalu meluncurkannya. Menambaha frekuensi 3500 MHz dan millimeter wave 26 GHz (26000 MHz), penggunaan itu atas izin Kementerian Komunikasi dan Informatika RI selama gelaran MotoGP Mandalika.

Kombinasi frekuensi 2100 MHz, 2300 MHz, dan 2500 MHz dapat menghasilkan kecepatan lebih dari 2 Gbps. Sedangkan pada pengujian menggunakan frekuensi millimeter wave 26 GHz, kecepatan Hyper 5G Telkomsel yang mencapai lebih dari 5 Gbps.

Baca Juga: Sesi Pra Musim MotoGP 2022 Mandalika, Telkomsel Pastikan Konektivitas Broadband 4G/LTE Aman

Telkomsel 5G Experience

Telkomsel memanfaatkan enam use case teknologi terbaru untuk mendukung jaringan Hyper 5G Telkomsel.

Pertama: Humanoid Robot, pengunjung dapat melihat langsung sebuah robot yang memiliki kemampuan menyerupai manusia. Pemanfaatanya untuk berbagai industri seperti hiburan, media, hingga retail.

Kedua: Cloud Gaming, menghadirkan keseruan bermain game online balap MotoGP secara streaming dengan dukungan karakteristik throughput yang lebih tinggi dan latensi yang lebih rendah.

Ketiga: Use case 5G Drone, pengunjung dapat melihat sebuah video demonstrasi penggunaan 5G drone untuk kebutuhan remote surveillance pada industri.

Keempat: Use case Virtual Reality, para pengunjung dapat mencoba menggunakan teknologi tersebut untuk bermain game online, menggelar rapat, simulasi training dan kolaborasi jarak jauh. Hingga menikmati destinasi wisata dan keindahan alam di Labuan Bajo secara virtual.

Kelima: AR Industrial Work Instruction yang dapat mendukung penerapan AR di sektor industri.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini