Catatan Putra Tanhar: Eka Putra, Pembajak Sawah Gratis Rakyat Tanah Datar

×

Catatan Putra Tanhar: Eka Putra, Pembajak Sawah Gratis Rakyat Tanah Datar

Bagikan berita
BAJAK GRATIS | Bupati Tanah Datar Eka Putra saat membajak sawah, Rabu 2 Januari 2022 di Sawah Pincuran Jambu, Jorong Sitakuak, Nagari Gurun, Kecamatan Sungai dalam agenda meluncurkan program Bajak Sawah.
BAJAK GRATIS | Bupati Tanah Datar Eka Putra saat membajak sawah, Rabu 2 Januari 2022 di Sawah Pincuran Jambu, Jorong Sitakuak, Nagari Gurun, Kecamatan Sungai dalam agenda meluncurkan program Bajak Sawah.

Hingga akhirnya sejak dari pertemuan itu, kini program Bajak Gratis secara resmi ada. Eka Putra bersama Richi seakan tidak ingin melewati kesempatan waktu.

Apa yang mereka rencanakan sejak bertamu dengan petani, berkeliling melihat pematang sawah terealisasi hari ini. Sejarah mencatat kedua anak daerah Tanah Datar itu. Setahun bergerilya masuk kampung, keluar kampung kini di tahun 2022 tepat bulan Februari mereka mewujudkan apa yang rakyat impikan.

Setumpuk catatan memenuhi notepad pribadi, mulai dari keluhan alat pertanian, pupuk, hingga biaya produksi lainnya seperti panen. Nyaris pula pada beberapa nagari irigasi tidak berfungsi secara baik. Sehingga membutuhkan optimalisasi.

Eka Putra berkata, kalau ia dan wakil sangat berharap optimalisasi. Optimalisasi ini bukan soal pertanian, melainkan terdapat cakupan UKM, industri serta adanya perluasan lapangan kerja.

"Kami tahu ada kekurangan pastinya, sehingga tidak terlepas masukan ide dari adinda dan rekan-rekan media lainnya. Sebab, program ini bukan semata atas Uda dan Richi. Melainkan secara bersama-sama membangun Tanah Datar," ungkap Eka Putra.

Program bajak gratis ibarat resep dokter, ketika pasien mengeluh lalu dokter memberikan resep obat agar terobati. Hanya saja obat tentu ada efek samping. Setelah sembuh lalu sakit kembali.

"Uda mengajak bersama-sama untuk menciptakan obat agar tidak ada lagi sakit. Lahan sawah yang dahulunya menganggur kini bagaimana dapat subur kembali dan Bajak Gratis adalah penawarnya," terang Eka.

Program bajak gratis secara catatan juga telah masuk dalam RPJMD Kabupaten Tanah Datar Tahun 2021-2026. Isi dari visi maupun misi itu adalah meningkatkan ekonomi masyarakat Kabupaten Tanah Datar dan perluasan lapangan kerja berbasis pertanian, industri dan UMKM.

Sejak awal berdiskusi selalu saja muncul ide dan gagasan yang membutuhkan masukan alias komentar. Bukan tanpa beban memang, namun pemimpin membutuhkan kawan bercerita.

Program bajak gratis merupakan sekumpulan dari program unggulan Eka dan Richi bidang pertanian. Selain itu masih ada lagi, seperti program lainnya yang membutuhkan kawalan, membutuhkan masukan gagasan. Agar tetap menyala.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini