Sejarah atau Historis
Raja Ibadat adalah salah satu dari Rajo Tiga Selo, sementara institusinya bernama Rajo Dua Selo.
Raja Ibadat berfungsi untuk memutuskan hal-hal yang menyangkut keagamaan, Raja Ibadat berkedudukan di Sumpur Kudus.
Deskripsi Arkeologis
Makam tersebut diberi cungkup dengan ukuran 3,60 m x 2,85 m dengan atap gonjong setinggi 3 m.
Cungkup tersebut dilengkapi dengan pagar besi keliling dengan pintu masuk berada di sisi timur.
[caption id="attachment_20214" align="aligncenter" width="601"] Sejarah Cagar Budaya Makam Raja Ibadat Sumpur Kudus di Kabupaten Sijunjung (FOTO: BPCB Sumbar)[/caption]Makam tersebut berada di tengah dengan ukuran panjang antar nisan sekitar 2 m berorientasi utara-selatan.
Makam raja Ibadat hanya terdiri dari nisan dengan jirat baru dari tegel warna bitu muda.
Nisan makam tersebut dari batu kali dengan bagian kepala sisi utara berupa batu alam yang tanpa pengerjaan.
Editor : Redaksi