SEMANGAT DATA - Stasiun Kereta Api Singkarak menjadi salah satu cagar budaya tidak bergerak yang ada di Kabupaten Solok, Sumatra Barat (Sumbar).
Stasiun Kereta Api Singkarak tercatat sebagai cagar budaya di Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Sumatra Barat (Sumbar) dengan nomor inventaris 70/BCB-TB/A/12/2014.
Lokasi Stasiun Kereta Api Singkarak ini tepatnya berada di Stasiun Kaluku, Nagari Singkarak X Koto Singkarak, Kabupaten Solok, Sumatera Barat.
Secara astronomis, cagar budaya ini berada di titik: S 00° 41’ 32.9’ dan E 100° 35’ 59.0” (-0.692472, 100.599732*).
Sedangkan secara geografis, situs cagar budaya Stasiun Kereta Api Singkarak Bangunan berada di pinggir Danau Singarak dengan bentang lahan datar.
Baca: Sejarah Cagar Budaya Stasiun Kereta Api Sungai Lasi di Kabupaten SolokStasiun Kereta Api Singkarak ini memiliki bangunan dengan panjang 18,6 m x lebar 4,43 m, yang bediri di lahan seluas 60.00 meter persegi. Untuk menuju lokasi dapat menggunakan kendaraan roda empat dan dua.
Pemilik dan pengelola Stasiun Kereta Api Singkarak adalah PT KAI (persero) Divisi Regional II Sumatera Barat.
Sejarah atau Historis
Jalur kereta api di Kabupaten Tanah Datar merupakan bagian rute antara Sawahlunto-Solok-Tanah Datar-Padang Panjang-Pariaman-Solok.
Editor : Redaksi