Menjelang hari kemerdekaan, kamu bisa membuat kaos bertema 17 Agustusan dan menjualnya di pasar tradisional atau di pinggir jalan.
Pastikan kamu memiliki strategi pemasaran yang baik karena banyak pesaing. Kamu juga bisa menemui ketua RT atau RW, serta panitia perlombaan kemerdekaan di sekitar tempat tinggalmu untuk menawarkan promosi menarik agar mereka mau bekerja sama denganmu.
2. Usaha Bendera Merah Putih
Menjelang hari kemerdekaan, bendera merah putih menghiasi hampir setiap sudut Indonesia.
Masyarakat yang antusias menyambut hari kemerdekaan akan memasang bendera di rumah mereka, baik yang berukuran besar maupun kecil.
Kamu bisa memulai usaha ini dengan membeli kain merah dan putih serta menemukan penjahit. Jika kamu memiliki keterampilan menjahit, itu lebih baik.
Keterampilan menjahit sederhana sudah cukup asalkan hasilnya rapi. Setiap tahun, bisnis ini selalu ramai karena banyaknya permintaan bendera untuk menyemarakkan suasana kemerdekaan.3. Usaha Piala
Hari kemerdekaan selalu identik dengan berbagai perlombaan seperti lomba balap karung, lomba makan kerupuk, dan lomba tarik tambang.
Setiap perlombaan biasanya melahirkan tiga pemenang yang akan mendapatkan piala atau trofi juara. Usaha menjual piala ini pasti akan diserbu oleh banyak panitia acara 17 Agustusan.
Editor : Dewi Fatimah