Syarat dan Ketentuan Pinjaman Briguna Karya
Pertama, calon debitur harus Warga Negara Indonesia (WNI) yang tinggal di Indonesia dengan status pegawai yang memiliki penghasilan bulanan serta berusia minimal 21 tahun.
Selain itu, perusahaan tempat si pegawai itu bekerja harus menggunakan Payroll BRI untuk penggajian dan telah menjadi mitra serta menjalin kerjasama sesuai kesepakatan terkait.
Kedua, calon debitur harus melampirkan beberapa dokumen pengajuan seperti KTP dan KK serta NPWP hingga SK asli jika PNS atau surat keterangan kerja dari perusahaan jika swasta.
Lampirkan juga Fotocopy buku tabungan payroll BRI ya, agar peroleh beberapa keunggulan seperti promo suku bunga menarik dan pengajuan secara Digital tanpa harus ke bank serta jangka waktu pelunasan (tenor) panjang.
"Maksimal Rp 500 Juta atau lebih sesuai dengan ketentuan dengan tenor pinjaman sampai dengan 15 Tahun atau sesuai dengan sisa masa kerja aktif," demikian keterangan resmi situs BRI.
Tahapan Pengajuan KTA BRI Briguna Karya
1. Harus punya BRImo
2. Lakukam aktivasi dan login3. Cari menu 'pinjaman'
4. Klik 'ajukan baru'
5. Pilih salah satu jenis pinjaman
Editor : Fathia