Kompleks ini dihubungkan oleh Jembatan Limpapeh dengan objek wisata benteng Fort de Kock.
2. Taman Satwa Kandi
Berada di Sawahlunto, tepatnya di Jl. Dt. Nan Sambilan, Taman Satwa Kandi menawarkan berbagai satwa yang dapat dilihat oleh pengunjung.
Tempat ini memberikan pengalaman menarik bagi anak-anak yang ingin mengetahui lebih banyak tentang hewan.
Taman Satwa Kandi, yang diresmikan pada 1 Desember 2006 oleh Menteri Kebudayaan dan Pariwisata saat itu, Ir. Jero Wacik, SE, kini menjadi salah satu destinasi wisata edukasi unggulan di Sumatera Barat.
Taman satwa ini menempati area seluas 5 hektar dalam wilayah Kawasan Wisata Kandi, yang memiliki luas lebih dari 400 hektar.
Kawasan ini dulunya adalah area penambangan batubara yang kini telah dikembangkan menjadi area wisata dan olahraga, terletak di Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto.Dengan ratusan ekor satwa yang menghuni Taman Satwa Kandi, pengunjung dapat melihat berbagai hewan seperti Gajah Sumatera, Unta, Beruang, dan Kangguru.
Salah satu keunggulan taman satwa ini adalah adanya satwa-satwa yang telah jinak dan terlatih, memungkinkan pengunjung untuk berinteraksi langsung dengan mereka.
Pengunjung bahkan bisa menaiki gajah, unta, atau kuda dengan biaya yang terjangkau.
Editor : Heru CSumber : Kumparan.com