Ada Air Terjun Tersembunyi di Kota Padang, Indahnya Bukan Main

×

Ada Air Terjun Tersembunyi di Kota Padang, Indahnya Bukan Main

Bagikan berita
Air terjun. (Foto: gurusiana.id)
Air terjun. (Foto: gurusiana.id)

HALONUSA.COM - Ada air terjun tersembunyi di Kota Padang, indahnya bukan main. Dijamin wisatawan betah di sini.

Air terjun ini sering dikenal dengan Air Terjun Sarasah, terletak di belakang Universitas Andalas (Unand), persisnya di pedalaman hutan Bukit Sarasah, Desa Koto Baru, Ulu Gadut, Kelurahan Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

Meski hanya berjarak sekitar 4 kilometer (km) dari Unand, namun air terjun masih belum banyak dijamah wisatawan.

Jika Anda menggunakan sepeda motor hanya menghabiskan 15 menit menuju lokasi ini.

Seperti disadur dari Radio Treat, Minggu, 25 Juni 2023, medan menuju air terjun Sarasah ini cukup terjal dan sedikit mendaki. Sehingga Anda harus berhati-hati lantaran jalan setapak menuju lokasi dipenuhi semak belukar.

Terlihat tulisan selamat datang dan tanda peringatan pelestarian alam di sebilah kayu ketika Anda sampai di lokasi.

Nah, setelah tanda peringatan tersebut maka akan terlihat Air Terjun Sarasah. Banyak bebatuan kecil dan besar yang seolah menambah keindahan air terjun ini.

Air tampak jernih dan dingin yang dikelilingi dengan suasana hutan nan hijau.

Air terjun Sarasah bisa jadi pilihan bagi Anda yang ingin menikmati keindahan alam bersama keluarga maupun teman-teman.

Nah, jika Anda penasaran. Segera kunjungi Air Terjun Sarasah. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini