Palasik di Minangkabau, Samakah dengan Kuyang?

×

Palasik di Minangkabau, Samakah dengan Kuyang?

Bagikan berita
Ilustrasi Palasik Minangkabau
Ilustrasi Palasik Minangkabau

HALONUSA.COM - Palasik, adalah salah satu ilmu hitam di Sumatera Barat yang terkenal penghisap darah bayi hingga mengakibatkan seorang bayi kurus dan akhirnya meninggal dunia.

Tapi, keberadaan palasik di Sumatera Barat hampir mirip dengan Kuyang yang juga merupakan jenis yang sama yang berada di daerah Pulau Jawa.

Konon, Palasik pada zaman dahulu merupakan salah satu ilmu hitam yang dimiliki oleh seseorang yang membuat perjanjian dengan iblis.

Konsekuensinya, seseorang yang membuat perjanjian tersebut akan haus terhadap darah bayi. Mereka tidak akan tahan saat melihat seorang bayi.

Palasik di Minangkabau memiliki 2 jenis, yaitu palasik biasa dan palasik kuduang.

Berikut penjelasan masing-masing dari jenis palasik tersbut.

Palasik Biasa

Palasik ini hanya menghisap darah bayi dari jarak jauh tanpa menyentuh bayi tersebut. Tetapi, ada juga palasik yang harus menyentuh bayi.

Biasanya, jika bertemu dengan palasik ini, seorang bayi akan mengetahui hal yang membahayakan terhadap dirinya dan biasanya bayi akan menangis.

Untuk mengantisipasi palasik ini, orang Minangkabau mempercayai palasik takut dengan bau bawang putih atau yang disebut dasun.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini