Telkomsel Hadirkan Program Ganti Kartu ke uSIM 4G Bonus Kuota Hingga 30 GB

×

Telkomsel Hadirkan Program Ganti Kartu ke uSIM 4G Bonus Kuota Hingga 30 GB

Bagikan berita
Ganti Kartu ke uSIM 4G : Ganti kartu lama dengan uSIM 4G nikmati layanan broadband terdepan 4G/LTE Telkomsel dengan nyaman. (Telkomsel/@tanharimage/Halonusa)
Ganti Kartu ke uSIM 4G : Ganti kartu lama dengan uSIM 4G nikmati layanan broadband terdepan 4G/LTE Telkomsel dengan nyaman. (Telkomsel/@tanharimage/Halonusa)

HALONUSA.COM -- Telkomsel berkomitmen meningkatkan kenyamanan dan pengalaman pelanggan melalui layanan broadband terdepan 4G/LTE. Bahkan pelanggan di wilayah Sumatera dapat beralih dan memaksimalkan keunggulan layanan jaringan 4G/LTE.

dengan cara menukar atau mengganti (upgrade) kartu SIM non 4G ke uSIM 4G di berbagai channel layanan pelanggan, baik online maupun offline, dan dapatkan bonus kuota data hingga 30 GB yang berlaku selama 30 hari.

“Layanan jaringan 4G/LTE semata-mata kami hadirkan agar dapat mengakselerasikan pengalaman pelanggan dalam menikmati akses 4G/LTE Telkomsel," kata General Manager Consumer Sales Region Sumbagteng Gamada, Jumat (18/2/2022).

Sebab akses 4G/LTE Telkomsel cepat, stabil, dan andal dalam memaksimalkan produktivitas di setiap aspek kehidupan.

Terdapat ragam saluran layanan online maupun offline pilihan pelanggan. Pada saluran online, pelanggan bisa mengakses akun resmi Telkomsel di Facebook dan Twitter serta Virtual Assistant Telkomsel untuk mendapatkan pelayanan upgrade ke uSIM 4G.

Kemudian dapat memilih penggantian kartu di e-commerce favorit melalui layanan akun toko virtual resmi Telkomsel yang terdapat di e-commerce seperti Shopee, Bukalapak, Tokopedia, dan JD.ID.

Serta bisa juga langsung mengunjungi GraPARI atau layanan MyGraPARI, MCash, Kantor Pos, Outlet Telkomsel, Mobile GraPARI. Maupun event-event Telkomsel terdekat dan menggunakan Call Center 188 untuk melakukan upgrade ke uSIM 4G secara offline.

Cara Melakukan Upgrade uSIM 4G

Bagi pelanggan yang ingin melakukan upgrade ke uSIM 4G terlebih dahulu melakukan pengecekan terhadap ketersediaan jaringan 4G di wilayahnya.

Mengecek melalui USSD Menu Browser (UMB) di *888*47#. Yang telah melakukan upgrade ke uSIM 4G, Telkomsel memberikan tambahan kuota data hingga 30 GB yang berlaku selama 30 hari.

Tambahan kuota data tersebut setelah melakukan upgrade di seluruh saluran layanan, baik offline maupun online hingga 31 Desember 2022.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini