Profil Keefe Fitrano, Pebasket IBL 2022 Termuda Asal Sumbar

×

Profil Keefe Fitrano, Pebasket IBL 2022 Termuda Asal Sumbar

Bagikan berita
Keefe Fitrano. (Foto: Tangerang Hawks)
Keefe Fitrano. (Foto: Tangerang Hawks)

Terlepas dari rentetan prestasi yang diraihnya, sebelumnya Keefe pernah bersekolah di SDIT Adzkia Padang dan SDN 06 Lapai dari 2008-2014, lanjut ke SLTP 12 Padang 2014-2017, SMA Adabiah 2 Padang dari 2017-2020 dan saat ini ia tengah mengenyam pendidikan di Institut Teknologi Harapan Bangsa (ITHB) Bandung.

Terkait sebagai pemain paling muda yang bermain di IBL 2022, Keefe mengatakan bahwa pada debutnya sebagai pemain profesional cukup gugup lantaran belum pernah bermain di liga profesional sebelumnya.

"Rasa grogi pasti ada, tapi nggak nyangka aja dikasih kesempatan bermain di liga profesional ini sama tuhan, dan alhamdulillah debut main berseragam Tangerang Hawks berjalan baik," ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa bermain di liga profesional adalah bagian dari cita-citanya sedari dulu mengenal bola basket.

"Ini bagian dari cita-cita saya, dari dulu kepengen banget main di liga profesional, dan alhamdulillah sekarang terwujud dan tugas saya sekarang jalanin kesempatan ini dengan serius dan harus memaksimal setiap kesempatan," katanya.

Keefe juga mengatakan bahwa semua yang diraihnya hingga saat ini tak terlepas dari peran orang tua yang selalu memberi dukungan.

"Orang tua sangat support, dari awal karir selalu ada mereka di belakang saya, terutama papi dari kecil udah diajakin main basket bersama club basket Tamara di Padang yang dilatihnya."

"Papi selalu latih dengan sabar, dan setiap pertandingan yang saya ikuti, orang tua saya selalu datang kelapangan memberikan semangat, dan sampai sekarang juga demikian, meskipun jauh sekarang di Padang, tapi mereka tidak pernah lewatkan setiap pertandingan saya disini meskipun lewat live streaming," jelasnya.

Di akhir obrolan Keefe pun berharap, bersama Tangerang Hawks ia bisa membawanya ke babak playoff dan keluar sebagai juara IBL 2022.

"Target kami yaitu playoff dan mudah mudahan bisa juara," ujarnya.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini