HALONUSA.COM - Puri Kartika I menjadi salah satu cagar budaya tidak bergerak yang ada di Kota Bukittinggi, Sumatra Barat (Sumbar).
Puri Kartika I tercatat sebagai cagar budaya di Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Sumbar dengan nomor inventaris 29/BCB-TB/A/02/2007.
Lokasi Puri Kartika I ini tepatnya berada di Jalan Panorama No.16, Desa/Kelurahan/Nagari Bukit Cangang, Kecamatan Guguk Panjang.
Secara astronomis, cagar budaya ini berada di titik: 100° 22' 3.129" E 0° 18' 27.677" S (100,367536 ; -0,307688).
Sedangkan secara geografis, situs cagar budaya Puri Kartika I 935 Mdpl.
Puri Kartika I ini memiliki luas bangunan 21 x 21 m 2 lahan 3.200 m 2.Akses Mudah, karena berada di utara jalan raya (jalan Panorama), bisa diakses kendaraan roda 2 dan roda 4.
Pemilik Puri Kartika I adalah Negara (Kodim 0304/Agam), dan dikelola oleh Negara (Kodim 0304/Agam).
Sejarah atau Historis
Bangunan ini dulu merupakan bagian dari asrama militer Sekolah Opsir Militer Divisi IX Banteng yang terkenal dengan nama Asrama Bukit Apit.
Editor : Redaksi