HALONUSA.COM - Kompleks Makam (Ustano) Rajo Alam Pagaruyung menjadi salah satu cagar budaya tidak bergerak yang ada di Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar).
Kompleks Makam (Ustano) Rajo Alam Pagaruyung tercatat sebagai cagar budaya di Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Sumbar dengan nomor inventaris 03/BCB-TB/A/12/2007.
Lokasi Kompleks Makam (Ustano) Rajo Alam Pagaruyung ini tepatnya berada di Jalan Sultan Alam Bagagarsyah, Jorong Gudam, Nagari Pagaruyung, Kecamatan Tanjung Emas.
Secara astronomis, cagar budaya ini berada di titik: S 00˚27 39.8“ E 100˚ 36’28.7”.
Sedangkan secara geografis, situs cagar budaya Kompleks Makam (Ustano) Rajo Alam Pagaruyung dataran tinggi ± 400 Mdpl.
Kompleks Makam (Ustano) Rajo Alam Pagaruyung ini memiliki luas bangunan 888 m² lahan 888 m².Akses menuju Kompleks Makam (Ustano) Rajo Alam Pagaruyung mudah, karena lokasi situs terletak di sisi pinggir jalan raya, dapat mengunakan kendaraan roda dua atau roda empat.
Pemilik Kompleks Makam (Ustano) Rajo Alam Pagaruyung adalah Adat/Nagari, dan dikelola oleh BPCB Sumatera Barat.
Sejarah atau Historis
Raja Alam merupakan salah satu dari Rajo Tigo Selo merupakan sebuah institusi tertinggi dalam kerajaan Pagaruyung yang dalam tambo adat disebut Limbago Rajo.
Editor : Redaksi