Moderasi Beragama Rambah Dunia Pendidikan, Kiai Yahya Cholil Staquf: Mandat Presiden RI

×

Moderasi Beragama Rambah Dunia Pendidikan, Kiai Yahya Cholil Staquf: Mandat Presiden RI

Bagikan berita
Kiyai H. Yahya Cholil Staquf, Selasa malam (22/6) di Hotel Truntum (ex Inna Muara) bersama rombongan
Kiyai H. Yahya Cholil Staquf, Selasa malam (22/6) di Hotel Truntum (ex Inna Muara) bersama rombongan

"Ini tantangan kita bersama. Mandat yang diberikan presiden kepada Menteri Agama salah satunya dan menjadi prioritas adalah memperkuat moderasi beragama. Karena banyaknya masalah yang sudah sangat mengkhawatirkan," tuturnya.

Diakui Khatib ‘Aam Syuryah PBNU ini saat ini memang harus bersaing. Antara seruan moderat dan seruan radikalisme bersaing dimana-mana baik di mimbar jumat, ceramah agama, pengajian rutin di Medsos, youtube, instagram dan media lainnya. Sehingga masyarakat menerima dari kedua belah pihak.

"Sebetulnya kita sudah melihat bahwa memperkuat negara itu lebih masuk akal dari pada membubarkannya. Sekarang persoalannya orang yang tidak puas kepada Negara ini lebih mudah untuk dibujuk supaya mengabaikan sampai melawan Negara, itu tidak logis," ungkapnya.

Baca juga: Dua Ratusan Lebih Calon Jemaah Haji Pasaman Divaksin

"Pada dasarnya persaingan bukan hanya soal bicara tapi juga bekerja keras untuk menekan ketidakpuasan masyarakat terhadap Negara,” ajak Kiyai kepada Jajaran Kementerian Agama Sumbar.

Sementara itu Plt. Kepala Kanwil Kemenag Sumbar, H. Syamsuir menyampaikan bahwa lembaga pendidikan keagamaan di Sumatera Barat lebih kurang seribu lembaga.

Terdapat 48 Madrasah Aliyah Negeri dan 170 swasta dengan total jumlah 218 madrasah. Kemudian sebanyak 112 MTs Negeri dan 293 swasta dengan jumlah 405 unit. Selanjutnya 62 Madrasah Ibtidaiyah Negeri dan 85 swasta dengan total sebanyak 147 madrasah. Adapun 404 Raudhatul Athfal dan semua swasta lanjut Kakanwil. Sementara terdapat 226 Pondok Pesantren.

"Kepala Madrasah sudah mengikuti kegiatan penguatan moderasi beragama pada kurikulum 2021," kata H. Syamsuir.

Baca juga: Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas: Selamat Merayakan Natal

Sementara KUA berjumlah 173 dengan penghulu 325 orang, kemudian penyuluh berstatus PNS sebanyak 275 orang dan Non PNS sebanyak 1400 jumlah 1.675 penyuluh.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini