Andre Taulany Ajukan Cerai Istri, Ternyata Gugatannya dari April 2024

×

Andre Taulany Ajukan Cerai Istri, Ternyata Gugatannya dari April 2024

Bagikan berita
Foto: Instagram @erintaulany
Foto: Instagram @erintaulany

HALONUSA -Kabar duka datang dari dunia hiburan Indonesia. Artis terkenal Andre Taulany menggugat cerai istrinya, Rein Wartia Trigina, di Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa.

Andre Taulany ternyata sudah lama melayangkan gugatan cerai kepada istrinya, yaitu pada 4 April 2024. Gugatan ini dilakukan secara diam-diam.

PA Tigaraksa, Ummi Azma, membenarkan kabar tersebut. Berkas perceraian mereka terdaftar dengan nomor perkara 1668/pdtg/2024/patigaraksa.

"Untuk nama Andreas Taulany bin RNI Haumahu itu memang benar ajukan permohonan cerai talak terhadap istrinya Rein Wartia Trigina binti Yulius Antony di PA Tigaraksa tanggal 4 April 2024," ujar Ummi Azma.

Namun, pihak Humas PA Tigaraksa tidak bisa membeberkan alasan di balik gugatan cerai tersebut.

"Untuk detail saya tidak bisa menerangkan karena perkara cerai itu adalah perkara tertutup untuk umum. Yang pasti memang ada perkara yang diajukan oleh saudara Andre Taulany," sambung Ummi Azma.

Ummi Azma juga menyebutkan bahwa Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina sepakat berpisah setelah menjalani sidang mediasi.

"Mediasi sudah, tapi saya nggak bisa menyampaikan detailnya karena sudah melalui tahapan-tahapan dan saya nggak bisa kasih detail," tutur Ummi Azma, dilansir dari akun @lambegosiip pada Rabu (7/8/2024).

Sejumlah netizen memberikan respons dan komentar yang beragam. Banyak yang terkejut dengan keputusan Andre Taulany.

"Yang bener Pak Haji?" tulis seorang netizen. "Komandan jangan plis," ucap netizen lain.

Editor : Heru C
Bagikan

Berita Terkait
Terkini