"Bentuk aliran lahar Gunung Marapi di beberapa aliran ada yang tampak tak sampai puncak. Itu adalah catchmen area oranye. Sedangkan yang ada aliran langsung dari kawah menuju ke bawah itu adalah catchmen area yang merah bagian arah selatan yaitu Nagari Andaleh dan Nagari Sabu serta Nagari Batipuh serta catchmen area arah Utara yaitu Sungai Pua dan Nagari Sariak," katanya.
Namun dilihat dari bentang alam, kata Angga, bagian selatan yang lebih berisiko. Ini adalah puncak Marapi terlihat jelas bentuk lekukan bentang alamnya. Berwarna merah itu adalah kawah utama yang aktif saat ini.
Angga menambahkan, garis kontur ini memiliki interval 100 meter perbedaan ketinggian terlihat jelas dinding Hutan Larangan memiliki dua lebih garis. Artinya lebih dari 200 meter menjaga bagian timur apabila terjadi guguran lava dan aliran lahar. (*)Disclaimer: data YouTube Angga Febriano UAV sudah diolah dan hasilkan sendiri tidak mesti untuk sepenuhnya diadopsi atau dipercaya karena pada dasarnya bukan pihak yang berwenang dan hanya ingin menyampaikan yang diketahui saja.
Editor : TisyaSumber : YouTube Angga Febriano UAV