"Kalau benar memang cinta tulus kenapa ia menyebutkan nominal uang begitu ada apa. dia meminta uang nafkah 100 juta, minta uang 500 juta kan aneh," kata Jumadi.
Ia juga mengatakan laporan itu didasari dengan ketidaknyamanan Rozy dengan tuduhan-tuduhan yang diterimanya.
"Kekisruhannya ada disini, digelandang di arak, membuat klien kami tidak nyaman, dia ajukan gugatan dan rencana kami esok ingin melakukan somasi," kata Jumadi.
Sementara itu PS Kasubdit 5 Cyber Polda Banten, Wendy Andrianto membenarkan bahwa Rozy Zay Hakiki sudah datang dan melaporkan Norma Risma.
"Mereka dari pihak R datang ke sini untuk membuat laporan pengaduan, sepanjang ini baru laporan pengaduan, kami mendalami unusr yang dilaporkan," ujarnya.
Sementara itu, Wendy juga mengatakan bahwa Rozy melaporan Norma Risma dengan dugaan pencemaran nama baik.
"Yang diadukan itu pencemaran nama baik, sementara kami dalami dulu, nanti akan kami sampaikan jika ada perkembangan lebih lanjutnya. kami upayakan secepat mungkin, biar ini cepat selesai masalah ini," kata Wendy Andrianto.Pengakuan Norma Risma
Sebelum beredar video viral yang diunggah Norma Risma terkait perselingkuhan suaminya dengan ibu kandungnya sendiri di media sosial, khususnya TikTok.
[caption id="attachment_137288" align="alignnone" width="906"] Norma Risma dan mantan suaminya. (Foto: TikTok)[/caption]
"Sampe sekarang aku masih ga nyangka a kalo hubungan kamu sama perempuan yang udh ngelahirin aku itu masih berlanjut."
Editor : Redaksi