Bukan Gonjong, Ini Makna Atap Masjid Raya Sumatera Barat

×

Bukan Gonjong, Ini Makna Atap Masjid Raya Sumatera Barat

Bagikan berita
Masjid Raya Sumatera Barat (Halonusa.com: Halbert Caniago)
Masjid Raya Sumatera Barat (Halonusa.com: Halbert Caniago)

HALONUSA.COM - Masjid Raya Sumatera Barat memiliki disain yang sangat menarik. Salah satunya adalah bagian atap yang runcing dan menjulang tinggi ke langit.

Berbeda dengan masjid pada umumnya, Masjid Raya Sumatera Barat tidak memiliki kubah yang biasanya berbentuk bulat dan ditambah dengan hiasan bulan bintang.

Banyak masyarakat yang mengartikan bagian atap Masjid Raya Sumatera Barat adalah gonjong dari Rumah Gadang yang merupakan rumah adat di Minangkabau.

Tetapi, hal tersebut tentunya kurang tepat. Ada sebuah makna tersembunyi di balik atap Masjid Raya Sumatera Barat yang berbentuk menjulang layaknya gonjong Rumah Gadang.

Atap Masjid Raya Sumatera Barat berbentuk kain besar yang dibentangkan dengan ujung lancip di setiap sudutnya dan melengkung di setiap garis tengahnya.

Empat sudut lancip tersebut melambangkan empat sudut kain putih yang dipegang oleh empat orang sahabat Nabi Muhammad SAW saat memindahkan batu Hajar Aswad.

Awal mula pembangunan Masjid Raya Sumatera Barat dilatari dari pertemuan bilateral antara Indonesia dengan Malaysia di Bukittinggi pada 12-13 Januari 2016, dihadiri Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dan Perdana Menteri Malaysia Abdullah Ahmad Badawi.

Ketika kedua kepala negara akan ibadah Shalat Jumat, Sumbar belum punya masjid besar yang bisa menampung jamaah dalam jumlah banyak. Akhirnya kedua kepala negara melaksanakan shalat Jumat di salah satu masjid yang ada di Bukittinggi dengan kondisi seadanya.

Melihat kondisi tersebut Wakil Presiden Jusuf Kalla berujar kepada Gubernur Sumbar Gamawan Fauzi.

"Pak Gubernur, Sumatera Barat merupakan daerah yang dikenal religius dengan filosofi adat basandi syara, syara basandi kitabullah, tapi kenapa tidak ada masjid yang besar dan representatif," kata Jusuf Kalla.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini