HALONUSA.COM - Sejumlah perusahaan raksasa berniat membuat dan atau menciptakan Metaverse, yakni dunia digital menggabungkan peran manusia di dunia nyata, disebut Metaverse.
Bahkan Binance juga termasuk salah satu perusahaan yang berniat membangun Metaverse selain Facebook.
Binance memang salah satu perusahaan yang mendukung transaksi finansial dalam Metaverse, itu telah nyata ada dengan hadirnya Binance NFT Marketplace yang memungkinkan bagi pengguna untuk memperdagangkan aset NFT dari berbagai blockchain.
Oktober silam, perusahaan blockchain yang fokus pada NFT (jual beli lahan virtual) termasuk real estat metaverse. Mengakuisisi Metaverse Group sebesar 50 persen.
Metaverse Group merupakan salah satu perusahaan real estat (jual beli aset) virtual pertama di dunia, dengan harga sekitar US$ 1,7 juta.
Saat ini Metaverse Group berbasis di Toronto, namun memiliki kantor pusat virtual di dunia bernama Decentraland di Crypto Valley, yang merupakan imitasi metaverse untuk Silicon Valley.Baca juga: Daftar Perusahaan Menciptakan Metaverse, Mulai Google, Facebook hingga Epic Games
Selain Binance ternyata beberapa perusahaan lainnya juga turut membangun Metaverse.
Metaverse merupakan dunia virtual tempat berkumpulnya para pengguna membuat konten dan melakukan transaksi digital, bahkan jual beli aset juga bisa dilakukan di Metaverse.
Pengaruh Metaverse sangat tinggi lantaran menggabungkan dunia nyata dan dunia digital, dimana para pengguna atau user akan berjumpa dan bersosialisasi seperti di dunia nyata alias real time.
Editor : Redaksi