Baca juga: Irigasi Rusak Bikin Sawah Terlantar, Dinas PSDA Pessel Ngaku Tak Tahu
Selain guru, dalam juga terdapat 5 orang siswa SMP yang berprestasi antara lain Syavira Putri Rahmadaani, Najwa Fajrina Anindra, Hafiza Hyatul Warahmah, Sarifah dan Qalbina Zahra.
Pada kesempatan itu, Bupati Rusma Yul Anwar menyampaikan, pengangkatan menjadi guru kontrak itu merupakan salah satu apresiasi pemerintah daerah pada guru berprestasi.
Tak hanya pada Lini Sartika dan Ria Utama saja, apresiasi selanjutnya juga bakal diberikan pada setiap guru yang berprestasi, utamanya para guru honorer.
Apalagi, sektor pendidikan adalah salah arus utama pembangunan.
Baca juga: Ratusan Warga Dievakuasi ke Musala, Akibat Banjir Rahul Tapan Pesisir Selatan
"Benar. Pengangkatan sebagai kontrak daerah pada 2 orang guru honor karena mereka berhasil menjadi juara lomba," ujar bupati.Menurut bupati, keputusan untuk mengangkat sebagai guru kontrak merupakan suatu bentuk apresiasi pemerintah daerah kepada guru honor berprestasi.
Diharapkan, hal ini dapat menjadi pelecut semangat bagi guru honor lainnya, untuk terus berprestasi dalam mengabdikan diri sebagai pendidik di daerah ini.
Ditambahkan, Bupati Rusma Yul Anwar, apresiasi kepada penyelenggara yang telah melaksanakan lomba guru hebat dan siswa cerdas masa pandemi covid-19.
Editor : Redaksi