HALONUSA.COM - Sukses menjadi seorang artis, Agnes Monica atau dikenal dengan Agnez Mo terus melejit dan mengembangkan diri.
Diam-diam ternyata Angnez Mo kini merambah dunia bisnis. Salah satunya Eventori, ternyata Agnez merupakan seorang Co-Founder.
Eventori sendiri adalah platform industri hiburan tempat bertemu yang memberi akses bagi para talenta, pelaku industri, dan sistem pendukung industri hiburan. Selain itu, Eventori adalah media alternatif hiburan.
Baca juga: Covid-19 Picu 800 Industri di Banten Gulung Tikar, Pengangguran Tinggi
"Sudah setahun lebih saya dan kakak saya ikut mendirikan perusahaan ini. Kami dan para partners berkomitmen membangun industri hiburan Indonesia," kata Agnez Mo dalam diskusi Indonesia Entertainment Outlook 2021, di kantor Eventori di bilangan Jakarta Selatan, Jumat (27/11/2020).
Eventori diluncurkan 2 Februari di M-Bloc, Jakarta. Kini perusahaan ini telah memiliki 12.000 talenta dari seluruh Indonesia yang terdaftar dalam listing-nya.Ia berharap melalui media alternatif hiburan yang baru-baru ini digagasnya, agar artis dapat fokus mengembangkan authenticity karyanya, tanpa didikte oleh media tertentu yang mendominasi, seperti dinukil dari Suara.com
Baca juga: Marshanda Pakai Bikini Two Pieces di Pantai, Bikin Netizen Ileran
Sebab Agnez pernah mengalami pengalaman buruk ketika menciptakan sebuah karya dengan menuruti selera pasar. Bahkan dalam satu kesempatan, suaranya kacau karena menyanyikan lagu yang ditulis mengikuti selera pasar.
"Karena itu saya membangun Eventori. Salah satu ide besarnya, ketika platform entertainment semakin terbuka dan tersedia pilihan, karya-karya yang lebih jujur dan autentik akan mendapat tempat. Bukan sekadar karya-karya yang mengikuti tren pasar," pungkas mantan kekasih Denny Sumargo tersebut.
Editor : Redaksi