Renovasi Stadion GHAS, Semen Padang FC Butuh Dana Rp5 Miliar, Termasuk Ruang VAR

×

Renovasi Stadion GHAS, Semen Padang FC Butuh Dana Rp5 Miliar, Termasuk Ruang VAR

Bagikan berita
Stadion H Agus Salim Padang. (Foto: TribunPadang)
Stadion H Agus Salim Padang. (Foto: TribunPadang)

HALONUSA - Manajemen Semen Padang FC sudah mendapatkan rencana anggaran biaya (RAB) untuk renovasi Stadion H Agus Salim, Kota Padang yang bakal menjadi kandang tim yang berjuluk Kabau Sirah di Liga 1.

Manajemen Semen Padang FC Win Bernadino mengatakan bahwa ia akan bertemu dan berdiskusi dengan Dispora Sumbar terkait perbaikan Stadion GHAS.

“Kita sudah dapat garis besarnya. Rencananya, pada Kamis ini mau diskusi dengan Dispora Sumbar terkait rancangan dan biaya lengkap untuk perbaikan GHAS,” tutur Win, Rabu 1 Mei 2024.

Untuk perkiraan biaya yang dibutuhkan renovasi Stadion GHAS tersebut adalah Rp5 miliar agar bisa terverifikasi oleh PT LIB.

“Perkiraannya Rp5 miliar dan memakan waktu 3 bulan untuk renovasi itu,” ujar Win.

Ada 19 bentuk perbaikan yang bakal dilakukan oleh manajemen Kabau Sirah, yaitu ruang pelatih, ruang medis, ruang wasit, serta penambahan ruang video assitant referee (VAR).

Drainase lorong pemain, drainase lapangan, rumput lapangan, pagar pembatas lapangan dengan tribun, toilet tribun VIP, Mushala, perbaikan atap tribun VIP, ganti talang air atap VIP, kanopi luar tribun VIP dan masih banyak lainnya.

“Masih ada beberapa item kecil lainnya yang masuk juga dalam perbaikan. Tapi, itu dilakukan berjalan saja. Semua perbaikan itu di luar LED perimeter dan scoring board digital yang juga wajib ada,” ucap Win. (*)

Editor : Heru C
Bagikan

Berita Terkait
Terkini