Kaleidoskop 2023: Berbagai Bencana Alam Terjang Sumbar Mulai Banjir hingga Longsor, Suami Istri Tewas Tertimbun

×

Kaleidoskop 2023: Berbagai Bencana Alam Terjang Sumbar Mulai Banjir hingga Longsor, Suami Istri Tewas Tertimbun

Bagikan berita
Longsor di Lintau Buo Kabupaten Tanah Datar.
Longsor di Lintau Buo Kabupaten Tanah Datar.

Banjir terjadi akibat hujan deras yang melanda Padang Pariaman yang mengakibatkan dua sungai meluap, yaitu Sungai Batang Anai dan Sungai Ulakan.

Dalam 5 tahun terakhir banjir di daerah ini menjadi rutinitas dan terjadi setiap 4 bulan.

Warga setempat telah mengusulkan ke pemerintah untuk menormalisasi aliran Sungai Batang Anai dan Sungai Ulakan. Namun usulan tersebut tak diindahkan.

Puting Beliung di Pasaman Barat

Sekolah Dasar (SD) Negeri 18 Sungai Aur, Kabupaten Pasaman Barat dihantam angin puting beliung pada 22 Mei 2023. Atapnya bolong diterbangkan angin dan lotengnya hancur disiram air hujan yang turun sangat deras.

Air menggenangi lokal dan juga membasahi ratusan buku yang ada di dalamnya. Saat hujan reda buku yang basah direndam air dijemur di pekarangan sekolah agar bisa digunakan kembali oleh murid-murid.

Akibat kejadian ini, para murid tak bisa melaksanakan kegiatan belajar secara normal karena empat kelas atap dan lotengnya rusak parah. Proses belajar mengajar sementara dilakukan dengan menggabungkan tiga kelas dalam satu ruangan.

Kebakaran Lahan di Pesisir Selatan

Kobaran api yang cukup besar di Pesisir Selatan semakin hari semakin meluas dan membesar pada 29 Mei 2023. Semula terdapat tiga titik api yang membakar semak-semak kini sudah menjadi 8 titik sehingga kawasan tersebut dipenuhi asap putih.

Pantauan petugas terdapat 8 titik api dengan status merah. Namun yang bisa terjangkau hanya tiga titik api. Akses yang sulit dijangkau serta kurangnya sumber air di lokasi, serta ditambah angin yang bertiup kencang menjadi kendala proses pemadaman api.

Editor : Tisya
Sumber : YouTube Liputan6
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini