Niat Mau Mandi-mandi, Remaja 18 Tahun Ini Diseret Arus Sungai Batang Kuranji Usai Melompat

×

Niat Mau Mandi-mandi, Remaja 18 Tahun Ini Diseret Arus Sungai Batang Kuranji Usai Melompat

Bagikan berita
Petugas BPBD Kota Padang tengah mencari korban hanyut di Sungai Batang Kuranji, Selasa 21 Februari 2023. (Foto: Istimewa)
Petugas BPBD Kota Padang tengah mencari korban hanyut di Sungai Batang Kuranji, Selasa 21 Februari 2023. (Foto: Istimewa)

HALONUSA.COM - Salah seorang remaja bernama Akhdan Roif (18) dilaporkan hanyut terseret arus di Sungai Batang Kuranji, tepatnya di jembatan Bypass Kuranji depan Resto UJ BP, Selasa 21 Februari 2023.

Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 16:30 sore dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang langsung menuju lokasi kejadian.

Dilokasi, BPBD Kota Padang langsung berupaya melakukan pencairan terhadap korban.

Salah seorang rekan korban, Irsyad (18) mengatakan, bahwa korban hanyut usai melompat dari tebing ke Sungai Batang Kuranji.

Diceritakannya, berawal dari bersantai di tepi sungai, kemudian si korban berkata ingin mandi-mandi di sungai.

Mendengar perkataan si korban, Irsyad hanya menjawab terserah.

"Saya jawab terserah, Akhdan kemudian melompat. Saat melompat ia terlihat hanyut dengan melambaikan tangannya,” katanya.

Saat Akhdan melompat ke sungai, ia tampak kesusahan dan merasa diseret oleh arus yang kencang dan korban juga sempat meminta tolong dengan cara melambaikan tangan.

“Saya sempat mencoba menolong namun pusaran air sangat kuat sehingga saya juga nyaris terseret,” kata Irsyad.

Irsyad juga berupaya menyelamatkan rekannya tersebut dengan cara menariknya ke bibir sungai, namun karena arus yang kencang dan takut akan terseret juga ia memutuskan menepi ke bibir sungai.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini