Usai Viral, Ini Tanggapan Diskominfo Padang Panjang Terhadap Mobil Dinas yang Sengaja Dirusak  

×

Usai Viral, Ini Tanggapan Diskominfo Padang Panjang Terhadap Mobil Dinas yang Sengaja Dirusak  

Bagikan berita
Kepala Diskominfo Kota Padang Panjang, Ampera Salim. (Foto: Diskominfo Padang Panjang)
Kepala Diskominfo Kota Padang Panjang, Ampera Salim. (Foto: Diskominfo Padang Panjang)

Dalam video yang beredar, pengrusakan terhadap mobil dinas berplat BA 25 N tersebut tampak disengaja.

Salah satu akun Instagram @reporter.minang juga mengunggah video tersebut dengan keterangan.

"Ini maksudnya apa ya? Sengaja menghancurkan mobil plat merah? Untuk apa? Itu penghancuran juga dijaga Pol PP juga? Aneh ini," tulisnya.

Dalam video tampak kendaraan dinas dengan plat nomor BA 25 N tersebut disengaja ditabrakan ke dinding bahkan diseklilingnya ada petugas Satpol PP.

Awalnya, mobil jenis SUV Double Cabin tersebut dibenturkan ke dinding, sehingga bagian depan mobil tampak reot. Kemudian, si pengendara mobil kembali membenturkan bagian belakang mobil ke dinding.

Di dalam video, tampak juga sejumlah orang berpakaian Satpol PP berada di sekitaran mobil. Mereka terlihat hanya melihat-lihat saja aksi pengrusakan tersebut. Tidak ada upaya mencegah.

Pengunggah video itu pun menyoroti keberadaan sejumlah orang tersebut di lokasi kejadian.

“Mohon penjelasannya supaya tidak salah paham pak satpol pp sumbar. Info via tele. Lokasi Padang Panjang Sumatera barat,” tulis netizen.

Pada kolom komentar, banyak warganet yang memberikan komentar negatif. Mereka menyayangkan aksi perusakan tersebut.

Pasalnya tindakan pengrusakan kendaraan dinas tersebut ditanggapi warganet supaya bisa mendapatkan kendaraan baru.

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini