Negara-Negara di Dunia Membatalkan Perayaan Tahun Baru

×

Negara-Negara di Dunia Membatalkan Perayaan Tahun Baru

Bagikan berita
Negara-Negara di Dunia Membatalkan Perayaan Tahun Baru
Negara-Negara di Dunia Membatalkan Perayaan Tahun Baru

Menteri Kesehatan Yunani, Thanos Plevris mengatakan, pemerintah meniadakan acara perayaan Natal dan Tahun Baru secara massal.

Walau demikian Menteri Kesehatan  negara setempat meminta warga tetap memakai masker baik di ruangan maupun  di luar ruangan saat pertemuan kecil-kecilan.

Terutama pada penggunaan fasilitas umum seperti angkutan umum, supermarket dan memakai masker ganda.

Aturan itu berlaku hingga 3 Januari 2022 bahkan membatasi jadwal buka tempat hiburan malam, seperti cafe, pub dan lainnya.

New Year's Eve Batal di Inggris

Wali Kota London Sadiq Khan mengatakan, rencana perayaan pergantian tahun di London, Inggris batal atau tidak ada sama sekali.

Sebab, lonjakan kasus  Covid-19 di kota yang ia pimpin melonjak tinggi. "Kami telah mengambil keputusan sulit untuk membatalkan acara NYE kami di Trafalgar Square," mengutip pernyataan resmi di akun Twitter Khan, Senin (20/12/2021)

Biasanya acara New Year's Eve di Trafalgar Square bisa terlaksana bahkan lokasi itu mampu menampung 6.500 orang.

Sebagai ganti dari New Year Eve yakni dengan program televisi disiarkan pada tengah malam melalui kanal BBC One.

Jerman Membatalkan Perayaan Tahun Baru

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini