HALONUSA.COM - Banjir rob atau banjir air laut berpotensi menghantam kawasan pesisir Belawan, Kota Medan, Sumatera Utara, Rabu (19/10/2021) hingga Minggu (24/10/2021) menurut prakiraan cuaca dan prediksi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
"Masyarakat yang tinggal di kawasan pesisir Belawan Kota Medan untuk diminta waspada," kata Sugiyono, Kepala Stasiun Meteorologi Maritim Kelas II Belawan Medan, Rabu (19/10/2021).
Pasalnya, Selasa (5/10/2021) banjir rob melanda pesisir Belawan, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut). Akibat tinggi muka air (MTA) setinggi 70 sentimeter.
Sebanyak 15.000 rumah terendam dan terdapat 70.685 jiwa terdampak akibat peristiwa ini, yang meliputi wilayah terdampak yakni tujuh kelurahan di Kecamatan Medan Belawan.
Bagan Deli dan Labuhan Deli, kemudian Kelurahan Belawan 1, Kelurahan Belawan 2, Kelurahan Bahari, dan Kelurahan Bahagia termasuk Kelurahan Sicanang.
Sugiyono menerangkan, kondisi ini lantaran aktivitas pasang air laut, kemudian tingginya curah hujan yang memengaruhi banjir rob di kawasan pesisir Belawan.
Besar kemungkinan aktivitas transportasi laut dan pesisir termasuk aktivitas masyarakat akan terganggu.
"Kegiatan bongkar muat di dermaga akan terdampak atau terganggu," kata Sugiyono.
Editor : Redaksi