Muktamar IX PPP 2020, Maidestal: Momentum PPP akan Besar di Sumatera Barat

×

Muktamar IX PPP 2020, Maidestal: Momentum PPP akan Besar di Sumatera Barat

Bagikan berita
Ketua DPC PPP Kota Padang, Sumatera Berat, Maidestal Hari Mahesa
Ketua DPC PPP Kota Padang, Sumatera Berat, Maidestal Hari Mahesa

Muktamar IX Partai Persatuan Pembangunan akan digelar Jumat ini dan berakhir 21 Desember 2020 diselenggarakan secara fisik dan virtual dengan sistem zonasi di 10 daerah berpusat di Makassar, Sulawesi Selatan.

Ketua DPC PPP Kota Padang, Maidesal Hari Mahesa mengatakan kalau Muktamar IX PPP tahun 2020 merupakan momentum persatuan dan persatuan berkembangnya PPP kedepan di Sumbar, sesuai tema Merawat Persatuan dan Pembangunan. Ini merupakan kode awal disampaikan Esa menjelang Pemilu serentak 2024 atau 2027 nantinya.

Pemilu serentak 2024 merupakan tantangan bagi semua partai termasuk PPP pada Pemilu legislatif kedepannya. Walau demikian, PPP pada pemilu legislatif akan besar di Sumatera Barat, hal ini karena PPP bersama PKS berhasil memenangkan Audy Joinaldy, kader PPP sebagai Wakil Gubernur Sumatera Barat berpasangan dengan Mahyeldi, kader PKS.

Baca juga: Mahyeldi-Audy Deklarasikan Kemenangan Pilgub Sumbar, Unggul Real Count 32,64 Persen

"Ini adalah sejarah bagi PPP, Alhamdulillah kita bersama-sama bisa menempatkan kader dan duduk sebagai Wakil Gubenur Sumatera Barat. Insya Allah, PPP akan besar di Sumatera Barat," ungkapnya.

Pantauan di lapangan DPC PPP Kota Padang bersama PW GPK (Gerakan Pemuda Ka'bah) Sumbar siap menyukseskan Muktamar IX PPP 18-21 Desember 2020. (tan)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini