Bos Rental Mobil Tewas Diteriaki Maling di Pati Jateng, Netizen: Satu Kampung Komplotan

×

Bos Rental Mobil Tewas Diteriaki Maling di Pati Jateng, Netizen: Satu Kampung Komplotan

Bagikan berita
Tangkapan layar bos mobil rental dikeroyok masyarakat Pati Jateng hingga tewas. (Foto: Istimewa)
Tangkapan layar bos mobil rental dikeroyok masyarakat Pati Jateng hingga tewas. (Foto: Istimewa)

HALONUSA - Suasana duka menyelimuti keluarga Burhanis (52), seorang pengusaha rental mobil, yang menjadi korban main hakim sendiri di Pati, Jawa Tengah.

Burhanis tewas dianiaya warga ketika mencoba mengambil mobilnya sendiri setelah melacaknya melalui GPS di daerah Pati.

Pada saat kejadian, Burhanis tidak sendirian. Dia ditemani tiga rekannya, SH (28), KH (54), dan AS (57). Peristiwa tragis ini terjadi pada Kamis, 6 Juni 2024, di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati.

Burhanis dan rekan-rekannya berusaha mengambil mobil Honda Mobilio yang disewakan oleh Burhanis dan terparkir di depan rumah AG alias Aris di Pati.

Dengan menggunakan kunci cadangan, Burhanis mencoba membuka mobil tersebut. Namun, seorang warga yang melihat aksinya meneriaki Burhanis sebagai pencuri.

Teriakan ini memicu amuk massa, yang kemudian mengejar dan memukuli Burhanis beserta tiga rekannya.

Polisi yang tiba di tempat kejadian segera mengevakuasi keempat korban ke RSUD Kayen untuk mendapatkan perawatan.

Namun, nyawa Burhanis tidak dapat diselamatkan. Polisi kemudian menangkap dua warga Desa Sumbersuko yang diduga terlibat dalam pengeroyokan tersebut dan masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut atas kejadian ini.

Kejadian ini menjadi viral di media sosial, dengan banyak netizen di Twitter X menyebut bahwa daerah Pati dikenal sebagai tempat penadah kendaraan bermotor.

Komentar-komentar dari netizen menuduh bahwa seluruh desa tersebut berkomplot dalam aktivitas ilegal tersebut.

Editor : Heru C
Bagikan

Berita Terkait
Terkini