ParagonCorp Menggebrak Industri Kosmetik Indonesia Melalui Beauty Conference (BCF)

×

ParagonCorp Menggebrak Industri Kosmetik Indonesia Melalui Beauty Conference (BCF)

Bagikan berita
Beauty Conference (BCF) ParagonCorp. (Foto: ParagonCorp)
Beauty Conference (BCF) ParagonCorp. (Foto: ParagonCorp)

HALONUSA- Dalam rangka mendorong transformasi Industri kecantikan, ParagonCorp mengadakan Beauty Conference (BCF) yang menghadirkan 66 orang Beauty Advisor terpilih.

Harman Subakat, Group CEO ParagonCorp, menjelaskan bahwa acara ini memberikan bimbingan dan inspirasi kepada peserta untuk menjadi agen perubahan dalam industri kecantikan.

"Kami berharap para Beauty Advisor terbaik ini bisa membawa transformasi dalam mencapai strategi besar Pengembangan Pasar," katanya dalam keterangan tertulis yang dikutip, pada Kamis (4/4/2024).

BCF menjadi wadah bagi para peserta untuk menguasai keahlian merek dengan semangat Parapreneur, sehingga dapat memberikan pengalaman berbelanja yang luar biasa kepada konsumen.

"Visi ini sejalan dengan komitmen ParagonCorp dalam memperkuat industri kecantikan di Indonesia," jelasnya.

Sebagai kegiatan yang telah berlangsung sebanyak 7 kali sejak 2014, BCF menandai komitmen berkelanjutan ParagonCorp untuk menjadi salah satu Beauty Advisor management terbaik di Indonesia.

Selama dua hari, mereka mendapat bimbingan dan inspirasi dari para pemimpin ParagonCorp seperti Harman Subakat (Group CEO ParagonCorp) dan Salman Subakat (CEO NSEI ParagonCorp).

Turut hadir pula dalam acara ini Ibu Nurhayati Subakat (Founder ParagonCorp), dr. Sari Chairunnisa, Sp.KK (Vice President of Research and Development Paragon), Sisca Sari (Commercial Vice President Paragon), serta Ricky Harun (Artis & KahfBro Representatif).(*)

Editor : Fathia
Bagikan

Berita Terkait
Terkini