478 Petani Lereng Gunung Marapi Terima Bantuan Beras dari Pemprov

×

478 Petani Lereng Gunung Marapi Terima Bantuan Beras dari Pemprov

Bagikan berita
Bantuan beras diterima oleh masyarakat di lereng Gunung Marapi. (Foto: Ist)
Bantuan beras diterima oleh masyarakat di lereng Gunung Marapi. (Foto: Ist)

HALONUSA- Sebanyak 478 petani di lereng Gunung Marapi menerima bantuan beras dari cadangan pangan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar).

Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Penjabat (Pj) Wali Kota, Sonny Budaya Putra, A.P, pada Jumat (15/3) di Kantor Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan).

Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Dispangtan, Ade Nafrita Anas, dan Kepala Bagian (Kabag) Perekonomian dan Sumber Daya Alam Setdako, Putra Dewangga.

Sonny mengungkapkan bahwa setiap anggota keluarga yang terdaftar dalam kartu keluarga mendapatkan alokasi 4,5 kg beras.

Ia berharap bantuan ini mampu memberikan dampak yang signifikan bagi petani yang terdampak.

"Diharapkan bantuan ini digunakan dengan bijak untuk keperluan konsumsi dan tidak diperjualbelikan," ujarnya.

"Kami berdoa agar aktivitas erupsi Gunung Marapi dapat segera mereda, sehingga para petani dapat kembali bertani dan memenuhi kebutuhan hidup mereka," ujar Sonny. (*)

Editor : Heru C
Bagikan

Berita Terkait
Terkini