HALONUSA.COM - Paru-paru masyarakat terdampak abu vulkanik Gunung Marapi Sumbar diperiksa.
Perhimpunan Dokter Paru Indonesia Cabang Sumatera Barat (Sumbar) gelar pemeriksaan kesehatan di Sungai Pua.
Ratusan masyarakat mengikuti pemeriksaan kesehatan paru-paru di Puskesmas Sungai Pau pada Minggu siang, 14 Janauari 2024.
Pemeriksaan itu merupakan bentuk bakti sosial Perhimpunan Dokter Paru Indonesia Cabang Sumbar yang bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Agam.
Ketua PDPI Cabang Sumbar, Masrul Basyar mengatakan, pemeriksaan paru-paru dilkaukan kepada masyarakat yang terdampak abu vulkanik Gunung Marapi.
Tahap awal, katanya, tim medis melakukan penyuluhan kesehatan dilanjutkan dengan pemeriksaan paru-paru menggunakan spirometri, serta pengobatan gratis."Kegiatan ini penyuluhan, sprirometri untuk melihat paru-paru apakah ada pengaruh, tergangguu kah penapasannya," katanya, selasa, 16 Januari 2024.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Agam Hendri Rusdian menyampaikan, bakti sosial Perhimpunan Dokter Paru Indonesia Cabang Sumatera Barat ini bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Agam sebagai bentuk respons pemerintah terhadap dampak erupsi gunung Marapi.
"Kita melakukan pemeriksaan kesehatan, dalam ini pemeriksaan kesehatan paru kepada masyarakat yang terdampak aku vulkanik akibat erupsi gunung Marapi," katanya.
Hendri menyebutkan, masyarakat ini berasal dari Nagari Sungai Pua dan sekitarnya. Sedangkan, untuk pelayanan yang namanya sosial mungkin ini baru pertama kali tapi kalau untuk pengobatan pelayan-pelayanan sudah banyak dilakukan.
Editor : Tisya