Jalan Penghubung Dharmasraya-Solok Selatan Amblas Diterjang Luapan Sungai Sungkai, Akses Lalin Putus Total

×

Jalan Penghubung Dharmasraya-Solok Selatan Amblas Diterjang Luapan Sungai Sungkai, Akses Lalin Putus Total

Bagikan berita
Jalan penghubung Dharmasraya-Solok Selatan lumpuh.
Jalan penghubung Dharmasraya-Solok Selatan lumpuh.

HALONUSA.COM - Jalan penghubung Dharmasraya-Solok Selatan amblas diterjang luapan Sungai Sungkai, akses lalin putus total.

Akibatnya, ruas jalan tersebut tak bisa dilalui masyarakat untuk semetara waktu.

Tampak sejumlah kendaraan roda empat yang berhenti dipinggir jalan karena tidak bisa melewati ruas jalan penghubung Dharmasraya-Solok itu.

Jalan penghubung yang amblas tersebut berukuran besar dan dalam sehingga melumpuhkan akses lalu lintas di kawasan itu.

Informasi itu dilansir Halonusa.com melalui akun Instagram @sumbarkita.id, Senin, 1 Januari 2024. 

Amblasnya jalan penghubung tersebut karena banjir melanda Sungai Sungkai, Kabupaten Solok Selatan pada Minggu, 31 Desember 2023.
 

"Jalan Sungkai-Surai di Nagari Sungai Kunyit, Kecamatan Sangir Balai Janggo, yang merupakan jalan penghubung antara Kabupaten Dharmasraya
dan Kabupaten Solok Selatan saat ini putus total dan tidak bisa dilewati," tulis caption-nya.

Dituliskannya, badan jalan terbawa arus sungai sepanjang lebih kurang 6 meter, akibat banjir bandang yang terjadi pada Minggu, 31 Desember 2023 sekira pukul 02.00 Wib.

Pengguna jalan Sungkai-Surai diimbau menggunakan Jalan Sungai Sungkai-Loh Batu Sandi untuk sementara, menjelang akses diperbaiki. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini