Jembatan di Mapattunggul Pasaman Hanyut Terbawa Banjir, Akses Warga Terputus

×

Jembatan di Mapattunggul Pasaman Hanyut Terbawa Banjir, Akses Warga Terputus

Bagikan berita
Kalaksa BPBD Pasaman, Alim Bazar
Kalaksa BPBD Pasaman, Alim Bazar

HALONUSA.COM - Jembatan di Mapattunggul, Kabupaten Pasaman hanyut terbawa banjir, akses warga terputus.

BPBD Pasaman perkirakan sekitar 100 lebih rumah warga terendam akibat banjir yang terjadi di Tanjung Aro 1 dan Tanjung Aro 2, Kecamatan Padang Gelugur pada Senin, 18 Desember 2023.

Termasuk juga lahan pertanian yang berada di daerah ini pun ikut terendam oleh bencana banjir tersebut.

Selain daerah Tanjung Aro 1 dan 2, sejumlah lahan pertanian yang berada di Kecamatan Rao Utara, Kabupaten Pasaman pun juga rusak saat banjir terjadi.

Terlihat sejumlah tanaman jagung milik masyarakat nyaris tenggelam dan tertutup oleh luapan air yang berasal dari luapan sungai di daerah tersebut.

Selain itu tingginya curah hujan juga menyebabkan robohnya sebuah jembatan yang berada di Kampung Tongah, Nagari Muaro Tais, Kecamatan Mapat Tunggul, Kabupaten Pasaman. Hal ini pun menyebabkna terputusnya akses masyarakat ke sebuah perkampungan.

Kalaksa BPBD Pasaman, Alim Bazar mengatakan, hal ini pun menyebabkan terputusnya akses masyarakat ke sebuah perkampungan di utara, lahan-lahan pertanian termasuk juga.

"Ada dua Jorong yang agak terparah itu, yaitu  Jorong Bahagia, Jorong Tanjung Aro 1, Jorong Tanjung Aro 2. Karena rumah penduduk rapat jadi itu terendam," katanya, Rabu, 20 Desember 2023.

Alim Bazar menambahkan, di Jorong Kampung Tongah batang air Tais meluap karena ada jembatan yang mengakibatkan jembatannya terbalik dan dihanyutkan oleh banjir.

"Luar biasa banjirnya dan itu sudah merusak. Nanti kita dengan pihak terkait akan menyampaikan laporan ke kepala daerah untuk langkah-langkah penanganan berikutnya," katanya. (*)

Editor : Tisya
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini