Tradisi Serak Gulo di Kota Padang Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia dari Kemendikbud Ristek RI

×

Tradisi Serak Gulo di Kota Padang Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia dari Kemendikbud Ristek RI

Bagikan berita
Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah saat menghadiri tradisi serak Gulo. (Foto: Humas Pemprov Sumbar)
Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah saat menghadiri tradisi serak Gulo. (Foto: Humas Pemprov Sumbar)

HALONUSA.COM - Tradisi Serak Gulo di Kota Padang masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia (WBTbI) dari Kemendikbud Ristek RI.

Hal itu disampaikan Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah saat gelaran tradisi Serak Gulo di kawasan Kompleks Masjid Muhammadan, Pasa Gadang, Kota Padang, Rabu, 13 Desember 2023.

Pada tradisi serak Gulo digelar, Mahyeldi juga tampak berbaur bersama ribuan warga.

Mahyeldi juga mengaku, bangga karena tradisi Serak Gulo telah mendapatkan pengakuan sebagai salah satu Warisan Budaya Takbenda Indonesia dari Kemendikbud Ristek RI.

"Alhamdulillah, kita patut bersyukur, Kementerian Dikbudristek telah menetapkan 21 WBTbI di Sumbar, dan salah satunya adalah tradisi Serak Gulo, yang tetap eksis kita pertahankan hingga hari ini," katanya saat membuka gelaran seremonial tersebut.

Menurut Mahyeldi, perayaan tradisi serak gulo di Kota Padang yang kini masih bertahan menjadi bukti atau simbol hadirnya kerukunan antar warga di Sumbar, terlepas dari apa pun latar belakang suku, ras, serta agama yang dianut.

Oleh karena itu, Mahyeldi berharap, agar perayaan tradisi Serak Gulo terus dilaksanakan setiap tahun.

"Kita patut bangga pada perayaan tradisi Serak Gulo ini, terlebih sudah masuk dalam jajaran  WBTbI dari Kemendikbud Ristek RI. Untuk itu mari kita sama-sama menjaga dan melestarikannya," katanya. (*)

Editor : Redaksi
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini