HALONUSA.COM - Tangis Bahagia! Sejumlah warga Pariaman senang saat motornya yang dicuri ketemu dan dikembalikan polisi.
Lantaran, kendaraan mereka beberapa waktu lalu hilang karena dicuri. Kini kendaraan tersebut telah didapatkan setelah polisi berhasil meringkus pelaku bersama
kendaraan hasil kejahatannya dan kini diserahkan kepada pemiliknya.
Penyerahan barang bukti curanmor tersebut diinisiasi oleh Kapolres Pariaman AKBP Abdul Aziz, agar aktivitas Para pemilik kendaraan yang sempat terganggu akibat kehilangan kendaraan tersebut kembali lancar.
Ada sebanyak 18 unit sepeda motor yang diamankan Polres Pariaman sebagai barang bukti pencurian, diserahkan kembali pada pemiliknya pada Selasa pagi.
Abdul Aziz mengatakan, warga yang kehilangan sepeda
motor diminta datang ke Polres dengan membawa bukti kepemilikan kendaraannya, seperti faktur pembelian, BPKB, STNK, dan lainnya yang dimiliki korban.
Diberitakan sebelumnya, Polres Pariaman meringkus orang pelaku curanmor yang terdiri dari 1 eksekutor dan 3 penadah di lokasi dan waktu yang berbeda.
"Seluruh barang bukti kendaraan bermotor kepada pemiliknya yang melaporkan ke Polres Pariaman, barang ini kami titipkan kepada seluruh pemilik agar bisa dirawat
dengan baik harapannya," katanya.
Abdul Aziz berharap, kepada pemilik bisa berguna dan bermanfaat untuk kerja, sehari-hari ataupun mengantar anak ke sekolah, penitipan barang.
"Ini kami serahkan secara cuma-cuma, gratis tidak ada pungutan speser pun. Kepada pemilik kendaraan ada berapa unit yang diserahkan," katanya. (*)
Editor : Tisya