HALONUSA.COM - Sekitar 1 bulan terakhir hasil tangkapan sebagian nelayan di Kota Padang Tidak seperti biasanya atau mengalami penurunan.
Kondisi tersebut diakibatkan oleh kondisi cuaca di daerah pesisir pantai yang memicu tingginya gelombang dan ombak akibatnya aktivitas nelayan menjadi terganggu.
Seorang nelayan, Oyong mengaku, kondisi ombak dan gelombang yang cukup tinggi tersebut mengancam keselamatan mereka yang umumnya menggunakan kapal kecil. Sehingga hasil tangkapan menjadi berkurangan karena aktivitas penangkapan ikan tidak jauh dari pinngir pantai.
"Berkurang 50 persen untuk sekarang. Anginnya terlalu besar sehingga nelayan tidak bisa ke tengah hanya bisa di pinggir pantai saja," katanya, Rabu, 4 Oktober 2023.Berkurangnya hasil tangkapan nelayan di Padang ini, kata Oyong, juga berpengaruh pada kenaikan harga ikan karena menurunnya pasokan ikan sehingga mau tak mau
kenaikan harga mesti dilakukan pedagang.
"Sebagian ikan mesti didatangkan dari tempat lain, untuk harga ikan koreng Rp40 ribu per kg, kalau bulan lalu masih Rp35 ribu per kg," katanya.
Sementara ikan gambolo aceh Rp30 ribu per kg untuk ukuran besar dan gambolo ukuran kecil Rp25 ribu, udang Rp100 ribu per kg. (*)
Editor : Tisya